SEBAGIAN BESAR PENYAKIT DISEBABKAN OLEH KEBIASAAN BUKAN KETURUNAN - Pemuda Panca Marga

Banyak orang yang ketika memasuki usia setengah baya atau tua menderita penyakit yang sama dengan orangtua mereka, seperti diabetes, hipertensi, jantung, dan kanker. Saat hal itu terjadi, sebagian orang berkata, "Memang tidak mungkin saya terhindar dari kanker karena penyakit kanker diturunkan dalam keluarga saya." Namun, itu tidak benar. Saya tidak akan mengatakan bahwa tidak ada faktor genetis yang berperan, tetapi Penyebab terbesar penyakit keturunan adalah mewarisi kebiasaan-kebiasaan yang menyebabkan penyakit tersebut

Kebiasaan-kebiasaan di rumah secara tidak disadari terpatri dalam benak anak-anak selama mereka dibesarkan. Kesukaan akan jenis jenis makanan tertentu, Cara memasak, gaya hidup, dan nilai-nilai, beragam antara satu keluarga dengan keluarga yang lain.

Namun, orangtua dan anak- anak yang tumbuh dalam rumah tangga yang sama memiliki kesukaan yang hampir sama. Dengan kata lain, anak-anak cenderung menderita penyakit yang sama dengan orangtua mereka, bukan karena mereka mewarisii gen yang menyebabkan penyakit itu, melainkan karena mereka mewarisi kebiasaan-kebiasaan gaya hidup yang menyebabkan penyakit tersebut.

Jika mewarisi kebiasaan-kebiasaan baik, seperti memilih bahan bahan makanan yang segar dan air yang baik, menjalani gaya hidup  yang pantas dan tidak banyak minum obat, kelak anak-anak akan lebih mudah menjaga kesehatan. Namun, dengan mewarisi kebiasaan-kebiasaan buruk, seperti mengonsumsi banyak makanan teroksidasi, terlalu banyak bergantung pada obat-obatan, dan memiliki gaya hidup yang buruk, anak-anak itu akan cenderung menjadi tidak sehat, mungkin bahkan menjadi lebih buruk daripada orarigtua mereka Dengan begitu, anak-anak mewarisi kebiasaan-kebiasaan baik atau buruk dari orangtua mereka. Orang dewasa yang sejak kecil diperintah orangtua mereka untuk minum susu setiap hari karena susu baik bagi tubuh mungkin masih minum susu hingga saat ini dengan kata-kata orang tua terpatri dalam benak mereka

Banyak orang menderita berbagai penyakit yang brhubugan dengan gaya hidup , seperti tumor fibroid, hipertensi (tekanan darah tinggi), pengerasan pembuluh darah, penyakit jantung,obesitas, kanker payu dara, kanker prostatdan diabetes.

Dengan Merenungkan Sendiri, Dengan Berhati-Hati Atas Kebiasaan-kebiasaan kita, menguji informasi nutrisi terbaik masa kini, dan bertanggungjawab, barulah kita dapat mewariskan kesehatan yang  lebih baik bagi generasi selanjutnya.

Sehat atau tidak, bergantung pada apa yang dimakan dan cara hidup sehari-hari orang itu secara harafiah Anda dapat membaca kualitas hidup sesorang dari raut muka orang tersebut.





Bahkan pepatah mengatakan Semua tercermin diwajahnya. Sama halnya raut muka seseorang dapat  menjadi baik atau buruk bergantung pada pengalaman dan keadaan pikiran seseorang, lambung dan usus juga memiliki karakteristik baik dan buruk yang mencerminkan kondisi kesehatan seseorang. Jika system pencernaan sesorang bersih, tubuh orang tersebut dapat melawan penyakit jenis apapun dengan mudah
 
KEBIASAAN-KEBIASAAN YANG DAPAT MENYEBABKAN SUATU PENYAKIT
Air memiliki banyak fungsi dalam tubuh manusia, tetapi fungsi yang terbesar adalah melancarkan  aliran darah dan mendorong metalbolisme. Oleh karena alasan tersebut , orang-orang  yang tidak banyak minum air akan lebih mudah jatuh sakit.

Jika kita mengonsumsi cairan selain air, seperti teh, kopi, minuman terkarbonisasi, dan bir, bukannya menambah cairan kedalam tubuh, sesungguhnya minuman-minuman ini menyebabkan dehidrasi. Gula, kafein, alkohol, soft drink dan zat tambahan  yang terkandung dalam minuman-minuman ini merengut cairan dari dalam sel-sel tubuh dan darah sehingga darah dalam tubuh terjadi lebih kental. . Jika darah bersifat lengket dan bergumpal, bukannya mengalir lancar, pembuluh nadi dapat menjadi kaku karena timbulnya plak. Sebagai akibatnya, terjadilah penyakit jantung dan stroke

Orang-orang setengah baya dan para lansia yang mengindap kolesterol tinggi, tekanan darah tinggi, maupun diabetes punya kemungkinan lebih tinggi untuk mengalami serangan jantung atau stroke jika mereka mengandalkan bir untuk menggantikan air yang hilang melalui keringat.

Ada sebagian peminum yang memiliki kebiasaan menegak minuman malam, sebelum tidur dan menganggapnya  lebih baik dari pada menelan obat tidur, tetapi hal ini juga berbahaya. Hal ini menyebabkan otot jantung kekurangan oksigen, keadaan ini dapat menyebabkan kematian,  atau menurunkan fungsi kekebalan dan metabolisme tubuh,  kurang tidur menyebabkan  sistem peredaran darah terbebani dan meningkatkan probabilitas penyakit jantung atau stroke hingga tiga sampai empat kali lipat.

Kebiasaan makan tepat sebelum tidur pada malam hari, insulin dalam jumlah besar akan disekresikan. Namun jika anda mengonsumsi karbohidrat atau protein, insulin mengubah semuanya menjadi lemak, Oleh karena itu, berat badan jauh lebih mudah meningkat jika anda makan larut malam walaupun tidak menyantap apapun yang menggemukkan. Jika  makanan  ada didalam lambung  sebelum tidur, isi lambung tersebut akan meluap naik dari lambung  menuju kerongkongan saat merebahkan diri.  Saat hal ini terjadi, tubuh menyempitkan saluran pernapasannya dan menghentikan pernapasan

Orang-orang yang bergadang atau melakukan hal-hal lain yang sama dengan menjalani hidup tidak sehat menghamburkan lebih banyak  lagi enzim pangkal. Penyebab sesungguhnya kematian akibat overworking atau terlalu keras bekerja adalah enzim pangkal yang habis total.




Pola makan yang terdiri dari sebagian besar makanan berbasis hewani, seperti daging, susu dan produk susu, menghasilkan banyak protein rusak atau sampah.  Sebaiknya kita mempertimbangkan sampah dalam usus. Umumnya, kita menyebut sembelit ketika makanan yang kita makan tidak tercerna dan terbuang sepenuhnya. Ketika sembelit semakin parah, berbagai zat yang beracun yang dihasilkan akan menciptakan bau busuk. Menyebabkan perut kembung dan menimbulkan rasa tidak nyaman pada proses buang air besar,  menyebabkan peradangan pada usus, divertikulitis, polip atau kanker usus besar.

Karakteristik usus yang buruk adalah barometer dari berbagai masalah kesehatan dan penyakit. Konstipasi adalah salah satu penyebab karakteristik usus yang buruk oleh karena itu, penting untuk meredakan kondisi ini secepat mungkin. Betapaun baiknya suatu makanan, Jika Anda tidak dapat mengekrikresikan makan tersebut dengan benar., makanan itu akan membusuk dan memproduksi racun dalam usus.   Alasan timbulnya jerawat dan rusa-ruam kulit saat Anda menderita konstipasi adalah karena racun yang terproduksi didalam usus tidak dapat diekskresikan dengan benar dari dalam usus. Racun dalam daging tempat berkembang biaknya sel-sel kanker.

Makan daging memang mepercepat pertumbuhan dan cepatnya pertumbuhan dan pendewasaan anak-anak dalam beberapa dekade  yang lalu mungkin memang berkat  adanya peningkatan asupan protein hewani. Meskipun demikian, juga ada sebuah perangkap berbahaya dalam menyantap daging. Begitu anda mencapai usia tertentu, pertumbuhan  tubuh Anda berubah menjadi  sebuah fenomena yang disebut Menua. atau mempercepat proses kulit  semakin menua, keriput atau kendur, pemubuluh darah, organ-organ dan otak juga kehilangan sifat kemudaannya

Sebagian orang mungkin beragumentasi bahwa penuaan adalah takdir alamiah manusia, Tetapi proses yang  dijelaskan ini adalah sesuatu yang tidak alami. Proses penuaan adalah berupa kemunduran metabolisme sel dan penurunan fungsional yang bertahap. Suatu proses saat  sel-sel teroksidasi oleh radikal bebas dan menjadi rusak dapat disandingkan dengan prosesberkembangnya penyakit seperti kanker dalam tubuh seseorang. Jenis penuaan ini bukannya dapat dihindari dan tidak boleh dianggap sebagai suatu proses alamiah penuaan. 

Makanan berbasis hewani kurang mengandung serat dan justru mengandung sejumlah besar lemak. Jenis makanan ini sulit dicerna,  bahaya makan berbasis hewani secara berlebihan akan meningkatkan  berat badan, gangguan metabolisme, diabetes, kanker, penyakit jantung dan aterosklerosis.  

Ada sebagian besar orang  yang percaya bahwa mengkonsumsi daging akan meningkatkan stamina. Bagaimanapun kelebihan asupan produk daging hanya akan mengantarkan pada keadaan lebih banyaknya sampah dalam usus dan sel-sel tubuh kita. Tindakan ini tidak akan menambah zat-zat gizi yang sesungguhnya dan malah hanya akan membebani tubuh. Kita harus meninggalkan pemikiran konvensional dan memunculkan jawaban baru. 







Orang-orang dengan kelelahan kronis atau orang-orang yang berada dalam kondisi yang buruk mungkin memproduksi sejumlah besar sampah dalam sel-selnya, melebihi volume yang dapat ditangani oleh para pekerja bongkar muat dan daur ulangnya. Bahkan bekerja terlalu keras. tidak peduli seberapa besar kemampuan mereka, Para pekerja ini tidak akan dapat secara efektif jika mereka terbebani oleh kelebihan sampah yang harus ditangani. Jika ini berlangsung terlalu lama, mereka akan kehilangan kemampuannnya bertahan..

Terdapat banyak alasan positif untuk memilih ikan daripada daging, ikan sama baiknya dengan daging dalam kandungan asam amino essensialnya, Ikan adalah sumber lemak baik yang luar biasa yang tidak ditemukan dalam daging. Apabila memilih ikan sebagai sumber protein, Anda harus mempertimbangkan masalah merkuri dan mencoba meminimalkan asupan ikan berukuran besar, Sebaliknya, pilihlah ikan yang berukuran lebih kecil seperti sarden, ikan teri atau ikan yang berukuran kecil yang dikeringkan adalah sumber kalsium yang baik.

Kalsium memainkan peranan penting dalam pemeliharaan tubuh, tanda-tanda dan terganggunya asupan kalsium, berubah menjadi lekas marah, tidak sabar, mengalami kelelahan dan kehilangan motivasi. Jika tidak terdapat cukup kalsium untuk dimasukkan dalam tubuh maka akan mengambil simpanan kalsium dari tulang, selanjutnya akan menyebabkan tulang menjadi rapuh dan pada akhirnya terjadilah osteoporosis.

Orang-orang bertubuh tambun dapat menurunkan berat badan  nelalui asupan kalori dan olah raga, Namun, suatu kali, ini akan menjadi bumerang sepanjang  ia belum melakukan detoksifikasi pada sel-sel tubuhnya,  Upaya diet hanyalah membuang-buang waktu dan tenaga jika tidak mengakibatkan proses buang air besar yang lebih baik dan memberikan efek perbaikan kesehatan.

Bahkan orang-orang diusia 30-40 tahun, masa-masa prima kehidupan, telah menimbun sampah didalam tubuhnya jika mereka terbiasa makanan sulit dicerna, seperti humberger, kentang goreng, susu kocok, mereka akan menderita sakit kepala, bahu kaku, sembelit, diare, bengkak, menggigil, haid tidak teratur, alergi atau kelesuan, penyebabnya adalah adanya timbunan sampah intraseluler. Sampah ini mungkin tidak menumpuk hanya dalam beberapa tahun terakhir, bahkan mungkin merupakan hasil kebiasaan makan yang tidak sehat yang diawali sejak masa kecil.

Susu sapi yang umumnya dianggap sebagai sumber protein dan kalsium yang baik dapat menyebabkan risiko besar bagi kesehatan jika terus meminum susu setiap hari. Justru akan memberikan sumbangan terhadap perburukan karakteristik usus Anda.

Orang orang yang mengonsumsi  produk susu, seperti susu, mentega,keju, yoghurt dan krim akan bersifat kurang sehat, Sejumlah produk susu digunakan sebagai bahan kue dan kombinasi susu lainnya. Dengan konsumsi susu yang besar menyebabkan penurunan angka kelahiran,menjadi penyebab  peningkatan kanker payudara atau kanker prostat. Jika wanita hamil kebiasaannya minum susu, anak-anak mereka cenderung lebih mudah terjangkit dermatitis atopik.




Mentega  yang digunakan  untuk memasak  camilan, kue-kue kering  dan makan cepat saji dapat meningkatkan kadar kolestrol jahat dalam tubuh, juga menyebabkan kanker, hipertensi dan penyakit jantung,  selain masalah-masalah kesehatan lain. 

Penggunaan antibiotic yang terus berlanjut akan meningkatkan bakteri resisten dan angka kejadian penyakit menular, jika memilih obat, harap diingat bahwa obat yang sangat effektif yang menghilangkan rasa sakit dengan cepat, jauh lebih berbahaya bagi tubuh daripada banyak obat-obatan lain. Dan ada effek samping yang tak terduga, terkait dengan kesuburan pria, masalah-masalah yang terkait dengan kesuburan pria akhir-akhir ini dapat dihubungkan dengan berbagai antasida keras yang ada dipasaran.  

Jika sering menggunakan obat tidur  menyebabkan  seorang  menjadi pelupa dan membuat rentan terhadapa kepikunan dan Alzheimer.  Obat-obatan kemoterapi digunakan jangka pendek setelah pembedahan kanker untuk pencegahan penyebaran kanker, Obat-obatan kemoterapi bekerja dengan meracuni seluruh tubuh, baik yang normal maupun yang berbahaya, dengan harapan tubuh akan menumbuhkan kembali sel-sel normal semerntara sel-sel yang abnormal, yaitu yang berhaya seluruhnya mati. Sedangkan Efek samping yang banyak dikenal dari kemoterapi adalah hilangnya nafsu makan, mual dan rambut rontok, kulit bersisik, kuku rapuh.

Obat-obatan sebanyak apapun tidak akan efektif  menyembuhkan penyakit hingga mendasar.. Obat-obatan bisa berguna jika terasa sakit yang tak tertahankan atau terjadi perdarahan atau dalam keadaan darurat untuk menekan gejala-gejala yang harus diredakan. Satu-satunya cara mendasar untuk menyembuhkan penyakit terletak pada gaya hidup kita sehari-hari.

0 Response to "SEBAGIAN BESAR PENYAKIT DISEBABKAN OLEH KEBIASAAN BUKAN KETURUNAN - Pemuda Panca Marga"

Posting Komentar