HAPPY BOSS = HAPPY EMPLOYEE (Pemuda Panca Marga, Jakarta Pusat)


Hubungan yang positif dengan bos adalah penting bagi kemajuan karier dan
kepuasan kerja anda. Sebagaimana bentuk-bentuk hubungan yang lain, keberhasilan
hubungan dengan bos anda ditentukan oleh kedua belah pihak.
Bila hubungan anda
dengan bos tidak harmonis, jangan mengeluh dan menyalahkan siapa-siapa dulu.
Tenang sejenak. Lalu ajukan tiga pertanyaan ini pada diri anda sendiri:

APAKAH ANDA LOYAL?
Dalam diri bos terdapat keunggulan-keunggulan yang dapat anda pelajari dan
ambil manfaatnya (jika tidak, ia takkan berada di posisi tersebut, bukan?)
Tapi, mereka juga manusia biasa yang mempunyai kelemahan-kelemahan. Anda
mungkin membicarakan sisi-sisi baik dan buruk bos yang anda ketahui dengan
orang lain.
Cara anda membicarakan tentang bos anda dengan orang lain
mencerminkan sesuatu yang penting dalam diri anda terhadap bos anda: loyalitas
anda. Karyawan yang dengan seenaknya membicarakan kelemahan bos mereka,
keputusan yang keliru, atau hal-hal buruk lain tidak dapat dianggap sebagai
karyawan yang loyal.
Dan, pada akhirnya hal ini akan mengakibatkan buruk bagi
mereka sendiri.
Ambil contoh berikut: Irene adalah manajer mampu bekerja efektif, meskipun ia
seorang yang pemalu. Ia memiliki kelemahan dalam berkomunikasi, tetapi secara
tulus ia berusaha untuk bergaul dengan para stafnya. Ada seorang staf Irene,
Brenda, yang sering membicarakan kekurangan Irene dalam berkomunikasi. Brenda
sering memberikan masukan bukan hanya pada Irene, tetapi juga atasan Irene.
Akibatnya, Brenda tidak hanya kehilangan kepercayaan dari Irene, tetapi juga
atasan Irene yang menempatkan nilai tinggi bagi loyalitas. Mereka menganggap
Brenda kurang profesional dan sembrono dalam menilai seseorang. Tanpa sadar
mereka membuat catatan dalam pikiran mereka untuk tidak membuka peluang
kemajuan karier bagi Brenda di departemennya.
APAKAH HARAPAN ANDA CUKUP MASUK AKAL?
Karyawan yang memiliki ambisi pribadi yang tinggi selalu mencari jalan bagi
kemajuan kariernya tanpa memedulikan kepada siapa mereka harus
bertanggungjawab. Sebaliknya, karaywan yang bersemangat rendah, suka menolak
tanggung jawab biasanya malah menyalahkan bos mereka atas kegagalan kariernya.
Hubungan antara bos dan karyawan yang tidak harmonis biasanya disebabkan oleh
harapan-harapan yang tidak realistis dari pihak karyawan. Pertanyaanya: apakah
harapan-harapan anda cukup realitis?
John sebenarnya adalah supervisor yang baik, tetapi mudah kehilangan
motivasinya. Alih-alih berusaha mendorong semangat dirinya, ia lebih suka
menunggu bosnya, Karen, berbicara dengannya. Bila perbicaraan dengan Karen
tidak mampu menaikkan moralnya, John mudah bermuram durja dan tidak produktif.
Untungnya, Karen sadar John perlu dilecut sedikit. Tetapi karena ia harus
menangani banyak karyawan, seringkali ia tidak melakukan hal itu. Malah, ia
menganggap John sebagai karyawan yang "terlalu mahal ongkos perawatannya" dan
tidak mampu menangani tugas-tugas tambahan. Kemampuan John dalam pekerjaannya
sebagai supervisor menjadi bahan pengamatan Karen. Bagaimana pun, bila John
selalu mempunyai masalah dengan tingkat motivasi pribadinya, bagaimana John
bisa mengangkat motivasi teamnya sendiri?

BAGAIMANAKAH BENTUK KOMUNIKASI YANG ANDA SUKAI?
Kita semua mempunyai ciri khas komunikasi sendiri, baik secara verbal maupun
tertulis. Amati apakah saat berkomunikasi dengan bos, anda menggunakan cara
sesuai kemauan anda, atau bos anda? Bila anda bisa mengetahui bagaimana bentuk
komunikasi yang disenangi oleh bos anda, maka pelajari dan gunakan. Anda akan
merasakan interaksi yang lebih efektif dan nyaman dengan sedikit usaha saja.

Belakangan ini Jennifer sering frustasi dengan Alice, managernya. Laporan
tertulis mingguannya tidak pernah ditanggapi dan mendapat umpan balik dari
Alice. Bahkan, mungkin Alice sendiri tidak tahu bila ada laporan semacam itu.
Akhirnya, Jennifer mengubah taktiknya. Ia mendatangani Alice dan menyampaikan
laporannya secara tatap muka. Hasilnya, luar biasa. Ternyata, Alice adalah
seseorang yang lebih mudah berkomunikasi secara verbal (lisan). Seandainya,
Jennifer tahu sejak dulu gaya komunikasi bagaimana yang disukai oleh Alice, ia
bisa menghemat lebih banyak energi dan emosi.

APAKAH ANDA SUKA MENGAGETKAN BOS?
 Sebagian besar bos tidak menyukai kejutan. Karena, sebagian besar kejutan dalam
kerja seringkali berarti adanya sesuatu yang tidak enak. Anda semestinya bisa
melindungi bos dari apa-apa yang membuatnya terkejut dengan cara memberitahukan
persoalan yang mungkin muncul sebelum berubah menjadi sebuah krisis.

Ambil contoh, Jeff. Ia bertanggungjawab mengirimkan tagihan bulanan pada ribuan
klien perusahaan. Suatu ketika pekerjaannya menumpuk banyak, dan tagihan-
tagihan itu terlambat dikirim satu minggu. Jeff menganggap kliennya tidak akan
mengeluh akan keterlambatan itu, atau mungkin mereka malah tidak tahu. Tetapi,
ia sama sekali tidak mengatakan hal itu pada bos-nya, Rita. Sedangkan Rita
ditanyai oleh bagian keuangan mengenai pembayaran dari klien yang terlambat.
Rita terkejut sekali dan kelihatan seperti orang tolol yang tidak tahu apa-apa
yang sedang terjadi di bagiannya. Gampang ditebak, ia sama sekali tidak suka
dianggap demikian. Semestinya ia mendapat pemberitahuan dari Jeff tentang
persoalan itu sebelumnya.

Tak peduli seberapa besar persoalan itu, besar atau kecil, memberitahukannya
pada bos merupakan sebuah sopan-santun. Sampaikan itu dari mulut anda sendiri.
Jangan sampai bos mendengar dari orang lain.

APAKAH ANDA MEMECAHKAN MASALAH ATAU CUMA MEMBERITAHU SAJA

Para bos cepat sekali menyadari apakah karyawannya telah bertindak proaktif
untuk memecahkan persoalan, atau mereka cuma menunjukkan masalah saja.
Biasanya, bos lebih menyukai karyawan yang memecahkan masalah.

Ted benar-benar bingung saat ia tidak mendapat promosi. Bukankah selama ini ia
selalu menunjukkan masalah-masalah yang terjadi pada bosnya, Bettina.
Sepertinya, kemampuan Ted yang pandai mendengus masalah dipandang berbeda oleh  Bettina yang lebih membutuhkan karyawan yang mau memberikan masukan dan bantuan untuk memecahkan masalah. Bettina menganggap Ted sebagai orang yang suka memberikan masalah saja. Akhirnya Bettina memutuskan untuk mencari pengganti Ted.
Kunci untuk menciptakan atmorfer yang produktif dan positif dalam departemen
anda adalah mengambil tanggung jawab penuh dalam menjaga hubungan baik dengan
bos anda. Bila anda bisa melakukan sesuatu yang membuat bos anda senang, anda
pun ikut senang.
Itulah yang membuat hari-hari anda tampak menyenangkan.

0 Response to "HAPPY BOSS = HAPPY EMPLOYEE (Pemuda Panca Marga, Jakarta Pusat)"

Posting Komentar